|
Tim Marawis memperkenalkan diri dipimpin oleh Lettu Arh Bobby. |
Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Di bulan ini semua umat Islam menjalankan ibadah puasa Ramadhan, dengan hati yang ikhlas semata-mata mengharap ridha dari Allah swt. Di bulan ini pula kebetulan Batalyon Arhanudse 11/BS mendapat kunjungan kehormatan dari Kepala Staf Kodam I/Bukit Barisan dalam rangka melaksanakan rangkaian kegiatan Safari Ramadhan.
|
Dandim 0203 Langkat hadir beserta Istri mengisi buku tamu |
Selama bulan Ramadhan ini, seluruh warga Yonarhanudse 11/BS berupaya menjalankan ibadah puasa Ramadhan dengan khusyu, dengan mengisi kegiatan-kegiatan positif lainnya antara lain, melaksanakan latihan marawis, membaca al Quran dan serangkaian kegiatan terpuji lainnya dalam rangka fastabiqul khairat.
Bagaikan gayung bersambut kedatangan Kasdam I Bukit Barisan membawa rombongan para pejabat Kodam menyempatkan diri untuk menyaksikan kebolehan Tim Marawis Batalyon Arhanudse 11/BS yang dipimpin Lettu Arh Bobby.
|
Tim Marawis Yonarhanudse 11/BS berpose sebelum tampil |
Di mulai dari kedatangan para tamu dan rombongan Kasdam I BB, tim Marawis sudah mulai memperdengarkan alunan lagu-lagu indah Islami yang menyejukkan hati. Para hadirin yang datang pun merasa sangat terhibur, dan cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan ksatrian Yonarhanudse 11/BS yang asri.
|
Penyambutan Kasdam I/BB oleh Danyonarhanudse 11/BS |
Acara Safari Ramadhan ini diselenggarakan di dalam bangunan baru Yonarhanudse 11/BS yang rencananya nanti sebagai garasi Alutsista baru Rudal Starstreak. Dengan penataan ruangan yang cukup menguras tenaga dan waktu para tamu yang hadir dapat duduk dan mengikuti rangkaian kegiatan ini secara tertib aman dan lancar dipandu oleh MC kawakan Tunggu Rono Serda Dedi.
|
Kasdam beserta Danyonarhanudse 11/BS |
Adapun susunan acara dalam rangkaian kegiatan Safari Ramadhan ini adalah sebagai berikut :
1. Pembukaan.
2. Pembacaan ayat suci Al Quran
3. Sambutan Komandan Batalyon Arhanudse 11/BS
4. Sambutan Kasdam I Bukit Barisan.
5. Pemberian santunan kepada anak yatim
6. Ceramah menjelang berbuka
7. Pembatalan puasa
8. Shalat Maghrib berjamaah
9. Ramah tamah
10. Penutup
|
Rangkaian Acara Safari Ramadhan akan segera dimulai |
|
Meja Ibu-ibu persit tamu undangan |
|
Pembacaan tertib acara oleh Serda Dedi |
|
Pembacaan ayat-ayat suci Al Quran |
|
Sambutan Komandan Batalyon Arhanudse 11/BS |
|
Sambutan Kasdam I Bukit Barisan |
|
Pemberian santunan kepada anak yatim. |
|
Ceramah agama menjelang buka puasa. |
|
Ramah tamah |
|
Acara ramah tamah |
|
Tim marawis menghibur para tamu undangan yang sedang berbuka puasa |