Nunchaku/Double stick/Ruyung
Nunchaku juga dikenal sebagai nunchucks, chuck, atau "tongkat berantai" adalah senjata tradisional Jepang dan terdiri dari dua batang kayu di ujungnya, tersambung dengan rantai pendek atau tali. Kata nunchaku dipercaya berasal dari pelafalan Jepang terhadap istilah Cina untuk Tongkat dua bagian (Chang Xiao Ban). Namun bisa saja berasal dari nun (ヌン), berarti "kembar" and shaku (尺), panjang rata-rata dua bagian nunchaku.
Sejarah singkat tentang Double stick atau Ruyung.
Nunchaku sendiri dipopulerkan oleh Bruce Lee. Di Indonesia banyak orang menyebutnya dengan sebutan double stick atau ruyung. Ada suatu kepercayaan, bahwa nunchaku awalnya hanya suatu alat pertanian yang digunakan untuk menumbuk beras dan kacang kedelai. Jadi pada jaman dahulu di Okinawa ada sebuah larangan bagi petani untuk memiliki senjata konvensional seperti panah, ataupun pedang, sehingga untuk menjaga keamanan dan melindungi diri mereka, mereka menggunakan apa saja yang bisa digunakan, salah satunya alat-alat pertanian seperti nunchaku. Namun seiring dengan perkembangan jaman, nunchaku atau Ruyung dijadikan suatu instrumen dalam martial art atau bela diri
Bagian-bagian Nunchaku/Double stick/Ruyung
Bagian Nunchaku/Double stick/Ruyung :
1.Himo:Rantai penghubung antara 2 tongkat/gagang nunchaku
2.Ana:Lubang pada kontoh dari setiap tongkat/gagang himo. Hanya nunchaku yang tersambung saja lah yang memiliki ana.
3.Kusari:Rantai yang di sambungkan ke dua tongkat/gagang di nunchaku
4.Kontoh:Bagian atas pada setiap tongkat/gagang yang disebut dengan kontoh dan bila ada lubang untuk tongkat/gagang rantai disebut ana
5.Jukon-bu:Bagian atas dari tongkat/gagang
6.Chukon-bu:Bagian tengah dari tongkat/gagang
7.Kikon-bu:Bagian bawah tongkat/gagang
8.Kontei:Bagian bawah tongkat/ gagang
Double stick/ruyung juga dapat dimanfaatkan bagi seorang prajurit militer khususnya dalam hal pengusaan bela diri dengan menggunakan alat. Dalam hal ini prajurit Batalyon Arhanudse 11/BS mulai memperkenalkan tehnik bela diri menggunakan double stick/ruyung. Latihan ini dilakukan secara rutin oleh prajurit Batalyon Arhanudse 11/BS setiap harinya guna cepat menguasai tehnik penggunaan double stick/ruyung tersebut.
Sebagai realisasi dari penekanan Pangdam I/BB tentang postur prajurit Kodam I/BB yang kekar dan pandai Beladiri, salah satunya adalah penguasaan senjata ruyung ini.
Pada awal latihan, beberapa prajurit memang telah dipilih dan diberikan tugas untuk menguasai senjata ini, yang nantinya akan ditularkan kepada seluruh anggota Yonarhanudse 11/BS. Sehingga diharapkan nantinya semua Prajurit Batalyon Arhanudse 11/BS mempunyai kemampuan beladiri lebih baik kemampuan bela diri Yong Moo Do dan kemampuan bela diri menggunakan double stick/ruyung.
dalam bermain nunchaku ada beberapa trik dasar yang jika dikembangkan akan menghasilkan trik nunchaku tingkat advance, kebanyakan 'nunchaku advance' berdasar dari trik dasar ini :
1.Bouncing
2.Body Bouncing
3.Figure 8 [ Eight ]
4.Roll Front to Back
5.Roll Back To Front
6.Hurricane
sebelum membahas teknik-teknik diatas, mari kita mengenal dulu cara memegang nunchaku.
Add caption |
Anggap ada bilah nunchaku di depan kita, lalu kita bagi menjadi tiga bagian. Upper, Middle, dan Lower. Upper atau kita sebut atas, yaitu posisi dimana kita memegang nunchaku berada di area yang paling dekat dengan rantai. cuman jangan terlalu mendekati rantai juga.. salah-salah alah kejepit yang ada. kenapa ? agar memudahkan kita untuk mengontrol nunchaku saat kita sedang memainkannya.
Middle atau tengah, yaitu posisi diantara Upper dan Lower. yaa, intinya di area tengah. gaperlu kujabarin lebar-lebar lah soal ini...Lower atau bawah, yaitu posisi dimana kita memegang nunchaku pada ujung bilah. biasanya dimaksudkan untuk memaksimalkan power atau daya hancur pada saat striking ke arah sesuatu.untuk freestyle, sebisa mungkin pegang di area Upper agar memudahkan untuk bermain. Sedangkan penjelasan teknik- teknik dasar tadi adalah sebagai berikut:
1. Bouncing
Bouncing adalah teknik memantulkan nunchaku di area bisep-trisep. berfungsi untuk mempelajari alur redam nunchaku agar bagaimana caranya supaya tidak membahayakan si pemain. untuk pemula, kadang ujung nunchaku sering 'menyerang' kepala bagian belakang ataupun area muka, dikarenakan bouncing yang kurang baik. apakah mungkin karena rantai terlalu panjang, maupun cara pegang yang salah. caranya, pantulkan nunchaku ke arah ketiak melalui depan maupun kebelakang.
2. Body Bouncing
Sama halnya seperti Bouncing, namun kali ini melingkupi bagian-bagian tubuh. berfungsi sama seperti Bouncing, yaitu untuk mempelajari alur redam nunchaku agar nantinya jalur ayun nunchaku bisa dibalikkan. analogikan kita menggunakan nunchaku memakai tangan kanan. caranya, ayunkan nunchaku ke arah ketiak melalui belakang, lalu ayunkan ke pinggang sebelah kiri melalui depan badan, lalu balikkan jalur ayun nunchaku ke bagian pinggang sebelah kanan. setelah itu, pantulkan lagi nunchaku hingga mengayun kembali ke arah semula. lakukan berulang-ulang agar cepat memahami pemantulan nunchaku.
3. Figure 8
Figure 8 adalah suatu kondisi dimana kita mengayunkan nunchaku membentuk angka 8 secara horizontal atau lebih menyerupai lambang tak terhingga / infinite. caranya, imajinasikan anda sedang menggambarkan angka 8 secara horizontal di udara, lalu gambarkan dengan cara ayunkan nunchaku yang anda pegang sesuai dengan pola yang telah anda buat sebelumnya.
4. Roll Front To Back
nah, disini pembahasan udah mulai panjang...Front To Back adalah teknik dasar dimana kita mulai menggunakan roll melewati area punggung tangan. caranya, posisikan tangan seperti kita pada saat lencang depan. hal ini dimaksudkan agar aku lebih memudahkan kalian membayangkannya pegang nunchaku pada posisi upper. bilah yang lain terjatuh di area sebelah kiri. lalu sesekali ayun hingga pada akhirnya nunchaku berputar dan rantai yang menjadi konektor melilit di area punggung tangan. setelah nunchaku hampir melilit, lepaskan pegangan upper tadi dan nantinya bilah nunchaku yang terayun akan mengarah ke posisi anda menggenggam. bila ayunan tersebut berhasil, maka posisi anda memegang nunchaku berubah menjadi posisi Back, dimana anda memegang nunchaku tetap di area Upper, namun posisi bilah yang terjatuh berada di area tangan sebelah bawah ( dekat kelingking ) atau bilah yang satunya berada di area kanan tangan, bila memakai analogi Lencang Depan.
5. Roll Back To Front
Sama seperti Front To Back, namun sekarang kita memutar ke arah berlawanan dan mencoba mengembalikan nunchaku ke posisi semula, seperti saat kita hendak memutar nunchaku dari posisi Front To Back.caranya sama saja, namun kini dengan posisi terbalik. ayunkan nunchaku dari posisi Back ke arah posisi Front dengan cara tetap melilitkan nunchaku ke area punggung tangan, dan hal ini dilakukan dengan membalikkan ayunan. bila konektor sudah hampir melilit tangan, maka lepaskan bilah nunchaku yang digenggam lalu bersiap untuk menggenggam nunchaku yang telah diayunkan sebelumnya. Kebanyakan kesalahan yang sering terjadi dan sering dilakukan adalah melanjutkan putaran dengan posisi yang berbeda, dan mengakibatkan nunchaku terjatuh. Bisa saja nunchaku tidak terjatuh, dan melahirkan teknik baru, yaitu Back To Back. tapi tidak akan saya bahas disini.
6. Hurricane.
Hurricane adalah trik dasar yang paing sering digunakan di Freestyle Nunchaku. sebetulnya, trik ini adalah kombinasi dari Poin 5 dan poin 6 yang sebetulnya tidak perlu dibahas. cuman, karena dasra-dasar dari Hurricane mesti dimengerti, maka kutulis dulu penjelasan sederhana mengenai Hurricane. Kalo bahasa temenku sih, trik ini dibilangnya :
Front To Back Letter X Back To Front ( FTB X BTF)
memusingkan bukan ? tidak salah memang dalam penamaan, karena nama tersebut memang benar adanya, namun demi mempersingkat waktu sekaligus memudahkan ingatan, maka dibuatlah istilah baru, yaitu Hurricane. caranya, lakukan trik Front To Back, dengan MENGARAHKAN LENGAN KE AREA KIRI BADAN SEPERTI MEMBUAT HURUF X, dari kanan atas ke kiri bawah ( / ). anggaplah seperti kita melakukan swing dalam tinju.
setelah itu anggap kita menyelesaikan huruf X yang kita buat dengan mengayunkan nunchaku sambil melakukan trik Back To Front, dari area kiri atas ke kanan bawah ( \ ).
happy nice trainning
"BATERAI MERIAM RAJAWALI"
Front To Back Letter X Back To Front ( FTB X BTF)
memusingkan bukan ? tidak salah memang dalam penamaan, karena nama tersebut memang benar adanya, namun demi mempersingkat waktu sekaligus memudahkan ingatan, maka dibuatlah istilah baru, yaitu Hurricane. caranya, lakukan trik Front To Back, dengan MENGARAHKAN LENGAN KE AREA KIRI BADAN SEPERTI MEMBUAT HURUF X, dari kanan atas ke kiri bawah ( / ). anggaplah seperti kita melakukan swing dalam tinju.
setelah itu anggap kita menyelesaikan huruf X yang kita buat dengan mengayunkan nunchaku sambil melakukan trik Back To Front, dari area kiri atas ke kanan bawah ( \ ).
happy nice trainning
"BATERAI MERIAM RAJAWALI"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar